VIVAnews - Hanya tersisa dua hari dalam tes pra-musim sebelum musim F1 2012 bergulir di GP Australia pada 18 Maret 2012 mendatang, Red Bull melakukan modifikasi pada mobil RB8 untuk tes hari Sabtu, 3 Maret 2012, di Barcelona.
Menurut Crash.com, kedua pembalap Red Bull, Mark Webber dan Sebastian Vettel, sedikit mengungkapkan akan ada sedikit perubahan pada mobil mereka. RB8 teranyar itu pun akan segera diturunkan sejak awal tes dengan Webber sebagai pengemudinya.
Kebenaran berita itu telah dikonfirmasi oleh insinyur ahli aerodinamika mobil F1 yang pernah bekerja untuk Jordan dan Jaguar Racing, Gary Anderson.
"Kami telah melihat bagian baru dari mobil Red Bull dan nampaknya sangat efektif untuk melengkapi mobil baru ini," kata Gary Anderson yang juga analisis teknis F1 pada BBC Sport.
"Saya yakin sasis masih sama, tapi sayap depan berubah dan ada perubahan design pada bagian bawah, begitu juga di area coke-bottle (bagian belakang mobil)."
"Bagian pembuangan mereka terlalu kedepan tapi ada saluran dibelakangnya dan saluran masuk kearah bawah mobil. Nampaknya mereka membuat pembuangan itu agar masuk kedalam diffuser," jelasnya.
"Kesan pertama mobil Red Bull adalah adanya berbagai saluran dan tambahan lainnya. Set-up mobil mereka nampak rumit dan butuh lebih banyak waktu untuk lebih mengerti kelebihan dan kegunaan alat-alat tersebut," tutup pria yang sekarang menjabat sebagai konsultan F1 di FIA World Motorsports Council itu.
Performa mobil RB8 dalam beberapa tes pra-musim memang belum memuaskan. Dalam tes kedua di Barcelona, Vettel masih tercecer di peringkat empat besar, masih dibawah pembalap Lotus dan Ferrari.


0 komentar:
Posting Komentar