VIVAnews - Pembalap belia Lotus-Renault, Romain Grosjean mendapat momentum positif dalam sesi tes hari pertama di Barcelona, Kamis 1 Maret 2012. Pembalap asal Perancis itu menorehkan waktu tercepat mengungguli pembalap McLaren Jenson Button.
Grosjean yang musim ini ditunjuk sebagai pembalap utama Lotus-Renault mencetak waktu 1 menit 23,253 detik. Pembalap asal Perancis itu melahap 73 lap. Di tempat kedua, Button menorehkan waktu 1 menit 23, 510 detik usai melakukan 62 putaran.
Posisi tiga berhasil ditempati pembalap belia Sauber, Sergio Perez, yang menorehkan waktu 1 menit 23,820 detik, unggul 0,578 detik atas pembalap veteran Red Bull Racing, Mark Webber. Selanjutnya pembalap Mercedes GP, Nico Rosberg, yang bertengger di peringkat lima.
Hasil tidak kalah impresif juga ditorehkan Jean Eric Vergne yang membela Toro Rosso. Vergne yang menghabiskan 113 lap menorehkan waktu 1 menit 24,216 detik. Pembalap Sahara Force India, Paul Di Resta, menempati urutan ketujuh dengan waktu 1 menit 24,305 detik.
Pembalap Ferrari, Felipe Massa, hanya menyudahi sesi tes ini di posisi delapan. Sementara, pembalap anyar CaterhamF1, Vitaly Petrov, berada satu peringkat di bawahnya alias di posisi sembilan diikuti Pastor Maldonado di posisi sepuluh.
Hasil Hari Pertama Tes Barcelona
1-Grosjean-Lotus-1m23.252s-73
2-Button-McLaren-1m23.510s+0.258-64
3-Perez-Sauber-1m23.820s+0.568-118
4-Webber-Red Bull-1m23.830s+0.578-102
5-Rosberg-Mercedes-1m23.992s+0.740-128
6-Vergne-Toro Rosso-1m24.216s+0.964-113
7-Di Resta-Force India-1m24.305s+1.053-98
8-Massa-Ferrari-1m24.318s+1.066-105
9-Petrov-Caterham-1m24.876s+1.624-123
10-Maldonado-Williams-1m25.587s+2.335-58
• VIVAnews


0 komentar:
Posting Komentar