VIVAbola - Pembalap asal Brasil, Felipe Massa, bertekad memberikan yang terbaik untuk tim Ferrari di musim 2012. Ia ingin fokus total dan meningkatkan prestasinya di ajang F1.
Massa musim lalu kurang bersinar. Pembalap 30 tahun itu hanya finis di posisi enam pada klasemen akhir. Media-media Eropa memberitakan bahwa manajemen Ferrari menuntut yang lebih baik dari Massa untuk musim ini.
"Saya menuju musim baru dengan target melakukan yang terbaik di dalam dan luar mobil. Karena, saya ingin lebih kompetitif dan berjuang untuk tujuan yang paling penting seperti kemenangan dan hasil bagus," kata Massa seperti dilansir Sky Sports, Senin 27 Februari 2012.
Dari 19 seri balapan musim lalu, Massa tak pernah juara. Ia juga hanya lima kali naik podium dan mengumpulkan 144 poin pada klasemen akhir.
"Jika Anda mengemudi, tapi pikiran Anda kepada hal lain, Anda tidak akan melakukan pekerjaan dengan benar. Kami siap untuk bertarung, tapi tidak mungkin untuk membandingkan tim kami dengan tim lain saat ini."
"Kita hanya akan bisa membandingkan ketika kita semua balapan dengan bahan bakar yang sedikit dan ban lembut pada waktu yang sama di trek. Hari ini orang-orang bisa mengatakan apa pun yang mereka inginkan, tetapi sampai kita semua dalam kondisi yang sama di trek, kata-kata tidak berpengaruh sedikit pun," ucap Massa. (eh)
• VIVAnews


0 komentar:
Posting Komentar